32 C
Surabaya
Sabtu, April 19, 2025

PK IPNU-IPPNU UNIBA Madura Sukses Gelar Upgrading dan Buka Bersama

Sumenep, 9 Maret 2025 – Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Universitas Bahaudin Mudhary (UNIBA) Madura masa khidmat 2024-2025 sukses menggelar kegiatan Upgrading sekaligus Buka Bersama di Aula Kantor PC NU Sumenep.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran pengurus PK IPNU-IPPNU UNIBA Madura dengan mengusung tema “Formulasi Aksi Strategi Organisasi.” Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pembekalan kepada para pengurus agar memahami tugas dan fungsi mereka sebelum resmi dilantik, sehingga dapat menjalankan kepengurusan dengan lebih optimal.

Penguatan Peran dan Aksi Organisasi

Dalam sesi Upgrading, Sekretaris Pimpinan Cabang (PC) IPPNU Sumenep, Rekanita Raudlatul Kamilah, menekankan pentingnya aksi nyata dalam kepengurusan organisasi. Ia mengingatkan bahwa rencana kerja yang sederhana sekalipun dapat menghasilkan dampak besar jika diiringi dengan aksi yang luar biasa.

“Kalian boleh memiliki perencanaan yang sederhana untuk satu tahun ke depan, tetapi aksi kalian harus luar biasa,” pesannya dengan penuh semangat.

Sementara itu, Wakil Ketua I PC IPNU Sumenep, Rekan Moh. Yusuf, menyoroti peran strategis IPNU-IPPNU di tingkat kampus sebagai fasilitator bagi kepengurusan di bawahnya.

“Anggota IPNU-IPPNU di tingkat kampus harus mampu menjadi fasilitator bagi pimpinan-pimpinan di bawahnya, seperti Pimpinan Anak Cabang, Pimpinan Komisariat sekolah, atau Pimpinan Ranting,” ungkapnya.

Semangat Baru untuk Kepengurusan 2024-2025

Melalui kegiatan ini, para pengurus PK IPNU-IPPNU UNIBA Madura mendapatkan wawasan dan motivasi baru dalam mengelola organisasi. Dengan bekal yang telah diberikan, diharapkan mereka dapat menjalankan roda kepengurusan dengan lebih solid, inovatif, dan penuh dedikasi.

Kegiatan ditutup dengan buka puasa bersama, mempererat kebersamaan antar pengurus dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan.

Pewarta: Fifi

- Advertisement -spot_imgspot_img
Latest news
- Advertisement -spot_img
Related news
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini